Show Date

Adult

Children

Special Promo

Please select show date to view special promotion

Devdan Show Schedule

Every Monday, Wednesday and Saturday at 19:30 Wita
« Kembali ke Berita

Devdan Show Menghibur Delegasi dan Indian Travel Congress 2015

Jumat, 3 April 2015

Travel Agents Association of India (TAAI) mengadakan Konvensi dan Pameran yang ke 62 yaitu “India Travel Congress 2015” di Bali. Mengusung Tema “Reflection” yang menggambarkan pesan penting untuk para delegasi agar mempunyai akses dalam pendekatan inovasi di dalam konsep bisnisnya. Devdan Show sebagai salah satu acara utama yang diperkenalkan kepada delegasi pada tanggal 27 Maret.

Devdan Show memperlihatkan kekayaan budaya Indonesia melalui skenario sederhana yang dimulai dari 2 wisatawan kecil yang bosan, dan menemukan kekayaan tersembunyi dalam perjalananya. Mereka memulai perjalanan magisnya saat mereka mengambil beberapa benda tradisional berbagai wilayah. Selama pertunjukan, 38 pemain mempersembahkan tarian dari beberapa wilayah di Indonesia, termasuk Bali, Sumatra, Jawa, Kalimantan, dan Papua. Pertunjukan pintar yang menunjukan efek-efek panggung seperti hujan deras, semburan api serta berbagai tarian udara.

4 tahun sudah pertunjukan budaya lama dipertunjukan untuk membuat penonton terkesan. Mereka berharap segera ada penerbangan dari kota utama di India menuju Bali untuk mengembangkan hubungan yang kuat antara Indonesia dan India terutama di bidang pariwisata. Para delegasi sangat yakin kedatangan dari negaranya akan dilaksanakan dalam waktu yang dekat.

Acara yag dimulai dengan hidangan India yang menggoda disajikan di dalam Grand Mirage Resort. Atas nama Samabe Leisure, pemilik grup Teater dan sister companies. Sebuah pidato pengantar yang disampaikan oleh Ralf Luhe, General Manajer dari Samabe Bali Suites & Villas. Dilanjutkan oleh Sunil Kumar, Presiden TAAI memberikan penghargaan untuk Handari Himawan, General Manajer dari perusahaan yang mengelola Devdan Show, Bali Nusa Dua Theatre. Di depan auditorium yang sudah terpesan penuh, Sunil mengatakan “Its a great show, a great job”.

“I’m sure this event will be taking the tourism industry within both countries to the next level,” ucap Handari. “India and Bali have some similarities in cultural background, this makes the relationship easier to develop too,” beliau menambahkan.